Hari Mencuci Tangan Sedunia

Selamat Hari Cuci Tangan Sedunia! Mencuci Tangan Dengan Sabun Lebih Ampuh Hilangkan Virus, Bakteri dan Kotoran Dibanding Hanya Dengan Air 




Pada Tanggal 15 Oktober 2020 adalah memperingati hari cuci tangan seduania, dimana mewajibkan kita mencuci tangan ketika dari luar atau mana pun agar terhindar dari penyakit.
Kebiasaan sederhana ini seringkali dilewatkan, padahal manfaatnya sangat besar lho.

Banyak orang yang memilih untuk mencuci tangan dengan air saja, tanpa menggunakan sabun. Padahal menurut penelitian WHO, cuci tangan denagn sabun bisa mengurangi angka diare hingga 45% dan menurunkan risiko infeksi saluran pernapasan atas (ISPA) lebih dari 50%.

Mencuci tangan dengan sabun akan mengganggu sistem dalam mikro organisme seperti virus, bakteri dan kotoran. Dengan begitu, virus, bakteri dan kotoran akan terangkat dari kulit, dan hanyut bersama sabun yang dibilas di air mengalir.

Kuman dan kotoran bisa dengan mudah menempel di tangan, karena umumnya tangan akan mengeluarkan minyak alami yang membuatnya selalu lembap.
#indo_psikologi #harimencucitanganpakaisabunsedunia #handwashingday